- خيركم من تعلم القرآن و علمه (Khoirukum man ta'allamal qur'an wa allamahu)
Sebaik-baik kalian adalah yang belajar Al qur'an dan mengajarkannya.
Sebagai generasi muda saat ini kita
harus peduli dengan pendidikan dasar agama islam sebagai umat nabi muhamad S.A
W, karena pada dasarnya ilmu agama bersifat Never Ending, karena pada
dasarnya ilmu agama islam adalah dipelajari, di pahami, diimplementasikan dalam
kehidupan sehari – hari, dan di hafal. Apalagi berhubungana dengan hafalan jika
tidak kita ulang secara terus menerus maka secara otomatis hafalan kita akan
hilang dari ingatan kita, betapa ruginya kita dimasa lalu kita bersusah payah
mencarinya dan menghafalnya tetapi sekarang kita malah mengabaikan ilmu
tersebut begitu saja dan hanyan menyimpanya dalam momori masala lalu tanpa
mengingat dan peduli kembali kepadanya.
Dan sekarang kita malah senang
mengejar ilmu dunia bahkan kita rela bergadang hingga larut malam untuk mencapai ilmu dunia dengan pesona jabatan, kehormatan, popularitas dan gaya hidup yang
serba duniawi seolah – olah semuanya
akan abadi bersama kita tetapi kita
kurang menyadarinya karena semua yang kita kejar di dunia sekarangan hanya
bersifat sementara “ayo
kawan semuslim dan seimana kita kembali kejaran agama kita”
Dunia kita kejar agama tidak kita lalaikan untuk bekal kita di akhirat
kelak. "Ilmu pengetahuan tanpa agama lumpuh, agama tanpa ilmu pengetahuan buta. ( Albert Einstein )"
Ilmu pengetahuan itu tidak akan memberikan sebagian dirinya kepadamu
sampai engkau memberikan seluruh dirimu kepadanya. Jika harus memilih antara ilmu dan harta, maka pilihlah ilmu. Karena ilmu yang tepat bisa melahirkan harta.
Satu-satunya perlindungan terbaik menghadapi hari-hari susah adalah memperbanyak ilmu di saat-saat mudah.
Bukanlah kebaikan itu dengan banyaknya harta dan anak, tetapi dengan
banyaknya ilmu, besarnya kesabaran, mengungguli orang lain dalam
ibadahnya, apabila berbuat kebaikan ia bersyukur dan bila berbuat salah
(dosa) ia beristighfar kepada Allah. (Ali bin Abi Thalib )
Komentar
Posting Komentar